Harvard University, Amerika Serikat, melalui Harvard Academy Scholars
Program mengundang para doktor untuk meraih beasiswa riset. Program ini
terbuka untuk lulusan S-3 dari berbagai negara.
Jika beruntung,
peraih fellowships melakukan penelitian dan mendapatkan pelatihan
tambahan di bidang masing-masing. Selain itu, ada tunjangan tahunan
sebesar USD67 ribu untuk peserta Postdoctoral Academy dan USD31 ribu
untuk peserta predoctoral Academy.
Tahun ini, ada empat beasiswa
berdurasi dua tahun yang bisa diperebutkan. Fellowship diberikan dalam
ilmu sosial, termasuk hukum dan sejarah. Berikut ini bidang kajian yang
diterima:
1. African Studies;
2. Anthropology Asian Studies;
3. Classics;
4. East Asian Languages and Civilizations;
5. Economics;
6. Ethnic Studies;
7. Global Health;
8. Government;
9. History;
10. History of Science—non-Western;
10. Inner Asian and Altaic Studies;
12. International Relations;
13. Latin American and Iberian Studies;
14. Law;
15. Linguistics—non-English;
16. Medieval Studies—non-Western;
17. Middle East Studies;
18. Near Eastern Languages and Civilizations;
19. Political Economy and Government;
20. Political Science;
21. Psychology;
22. Public Policy;
23. Russia, Eastern Europe, and Central Asia;
24. Sanskrit and Indian Studies;
25. Slavic Languages and Civilization;
26. Social Policy;
27. Social Studies;
28. Sociology;
29. South Asian Studies;
30. Southeast Asian Studies;
31. Ukrainian Studies;
32. Women, Gender, & Sexuality—non-Western.
Untuk mendaftar program ini, siapkan berkas berikut:
- Curriculum vitae terbaru, termasuk daftar publikasi dan tiga salinannya;
-
Surat pernyataan tentang rencana penelitian, termasuk tujuan dan
metodologi riset yang akan digunakan. Panjang pernyataan tidak lebih
dari 2.500 kata dan dengan melampirkan tiga salinannya;
- Fotokopi ijazah S-2 dan S-3 yang dilegalisasi;
- Tiga surat rekomendasi;
-
Surat lamaran yang menerangkan bidang akademik pelamar, negara atau
spesifikasi wilayah dan rencana topik penelitian. Lampirkan juga tiga
salinannya.
Pendaftaran dilakukan melalui pos sebelum 1 Oktober
2014. Nama-nama finalis akan diumumkan pada 21 November 2014 dan nama
pemenang diumumkan pada Desember 2014.
Informasi lengkap bisa disimak di laman Harvard Academy for International and Area Studies.
Beasiswa lainnya: